Fieldtrip Mahasiswa FEB UBL ke Singapore, Malaysia, dan Thailand @ 10-15 Februari 2019

Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Bandar Lampung mengadakan Field Trip ke tiga negara ASEAN yaitu Singapura, Thailand, dan Malaysia. Para peserta field trip memulai perjalanan dari Bandar Lampung menuju Bandara Internasional Sukarno-Hatta menggunakan Bus besar, terdapat 6 bus besar.

Setelah sampai di bandara itu, mereka melanjutkan perjalanan menuju Singapura dengan menggunakan pesawat Lion Air. Tujuan utama datang ke negara tersebut adalah melakukan pembelajaran dengan MDIS, Management Development Institute of Singapore.

Setelah dari Singapura, Para peserta Field melanjutkan perjalanan ke Thailand melalui jalan tol dari Johor. Tujuan utamanya adalah melakukan pembelajaran di Prince of Songkla University. Setelah itu hari berikutnya mahasiswa melakukan kunjungan di Bank Negara Malaysia. Setelah Bank Negara, para peserta field melakukan kunjungan ke University of Malaya.

International Conference in University of Malaya

Di University of Malaya ini, peserta field trip berkesempatan untuk mengikuti konferensi internasional. Topik konferensi ini adalah “Digital Business Strategy: Optimizing and Developing Creativity and Innovation”. Dalam kegiatan ini Dr. Andala Rama Putra Barusman, S.E., M.A.Ec. berkesempatan untuk memberikan presentasi makalahnya. Dalam kesempatan ini pula mahasiswa field trip berkesempatan untuk menampilkan tarian khas daerah Lampung, tari bedana dan tari muli betanggai.

Tim tari dalam Konferensi internasional di University of Malaya

Setelah kegiatan selesai, para peserta field trip langsung melakukan perjalanan pulang ke Jakarta melalui Bandar Udara Internasional Malaysia dengan menggunakan pesawat Air Asia.